Berbagi Untuk Negeri

Salah satu tugas dari PembaTIK level 4 adalah berbagi. Berbagi ini dilakukan dengan menyampaikan pengetahuan dan wawasan kita akan inovasi pembelajaran terkait TIK dan juga informasi mengenai Portal Rumah Belajar kepada seluruh praktisi pendidikan agar pembelajaran di Indonesia tidak tertinggal di era 4.0 ini. adapun kegiatan berbagi yang dilakukan adalah sebagai berikut:

1. BASAJAN ( Balad Sahabat Rumah Belajar Nepungan)

Kegiatan ini merupakan kegiatan berbagi yang diinisiasi oleh Duta Rumah Belajar Jawa Barat, agar Sahabat Rumah Belajar dari Jawa Barat Tahun 2020 dapat mendapatkan pengalaman untuk berbagi yang dilakukan secara mandiri selanjutnya. Kegiatan BASAJAN ini dilakukan sebanyak 6 seri dan kebetulan saya sendiri masuk pada seri yang kedua. setiap serinya kurangg lebih ada lima orang yang berbagi informasi dan wawasan terkait innnovasi pembelajaran dengan menggunakan TIK.

Flyer Kegiatan BASAJAN Seri 2

Untuk seri yang kedua ini dilaksanakan pada Kamis, 24 September 2020 pukul 13.00 s.d 14.30 WIB di channel Youtube PembaTIK Jawa Barat, penyaji dan materi yang disampaikan yaitu :

1. Hijrah Fitriyani, S.Pd.M.Pd (Pembelajaran melalui Video Conference,Televisi dan Radio di Masa Pandemi COVID-19)

2. Mustica Anggun, S.Pd (Pembelajaran melalui medsos berintegrasi rumah belajar)

3. Herin Herlina, S.Pd (Mengapa harus Video Pembelajaran?)

4. Irfan Hidayat, M.Pd  (Articulate Story Line untuk Media Pembelajaran Interaktif)

5. Ika Risnawati, S.Pd.Gr., M.Si (Classcraft : Gamifikasi Pembelajaran untuk Meningkatkan Motivasi Saat Pandemi)

Video Kegiatan Tatap Maya BASAJAN Seri-2


Kehadiran real time dan umpan balik kegiatan dari  peserta yang mengikuti kegiatan ini bisa dilihat di link berikut: Daftar Hadir Peserta 

Untuk evaluasi dari kegiatan ini dapat diringkas sebagai berikut: (1=  Tidak Baik , 2 = Kurang, 3 = Cukup, 4= Baik 5= Amat Baik)
Kesesuaian materi dengan kebutuhan peserta

Kemudahan materi untuk dapat diterima dan diterapkan 

Kemampuan Narasumber



Screenshoot Kegiatan BASAJAN


2. Sosialisasi Pembelajaran Daring di SMPN 5 Cikalongkulon

Kegiatan Sosialisasi Pembelajaran Daring Di SMPN 5 Cikalongkulon dilakukan secara tatap muka. Meskipun dilakukan secara tatap muka, protokol kesehatan pencegahan Covid-19 tetap dilakukan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer. Kegiatan ini dilakukan pada Senin, 12 Oktober 2020. Peserta yang hadir mengikuti kegiatan ini sebanyak 12 orang guru, dari total 24 guru SMPN 5 Cikalongkulon.








Foto Kegiatan dan Daftar Hadir Sosialisasi Pembelajaran Daring 

Dalam kegiatan ini di bahas mengenai penggunaan fitur Rumah Belajar dengan Google Classroom. Fitur rumah belajar yang digunakan adalah Sumber Belajar, Laboratorium Maya, Bank Soal dan Edugame. Sosialisasi ini guru-guru di SMPN 5 Cikalongkulon dapat meberikan pengalaman yang berbeda kepada siswa di SMPN 5 Cikalongkulon.

Foto dengan Kepala SMPN 5 Cikalongkulon, H. Cecep Wahyu Wibisana, S.Pd, M.Pd


3. *[NGOPI IPA]* Ngobrol Inspiratif IPA
NGOPI IPA atau ngobrol inspiratif IPA merupakan kegiatan webinar yang dilakukan dengan kolaborasi Sahabat Rumah Belajar  tahun 2020 dari Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Maluku.Kegiatan ini juga mengundang Duta Rumah Belajar Jawa Barat Kang Asep Panji Maulana, Duta Rumah BelajarYogyakarta Bapak Sigit Suryono dan Duta Rumah Belajar Sulawesi Tenggara Bapak Paruddin melalui portal Zoom Meeting.

Flyer Kegiatan NGOPI IPA


Narasumber pada kegiatan ini yaitu: 
πŸŽ™️Ai Hikmawati, M.Pd SRB Jawa Barat SMPN 1 Cipanas
πŸŽ™️Irfan Hidayat, M.Pd SRB Jawa Barat 2020 SMPN 3 Cianjur
πŸŽ™️Diki Darmawan SRB Kepulauan Riau 2020 l SMP Negeri 3 Bunguran Timur
πŸŽ™️Tutuk Sediane, S.Pd SRB Jawa Tengah 2020 SMP Negeri 1 Wedarijaksa
πŸŽ™️Mu'ad Irmawan, S.Si SRB Yogyakarta 2020 MTsN 9 Bantul
πŸŽ™️Wilem Rilexen S P Mulder, S.Pd SRB Maluku 2020 SMPN 3 Nusalaut 1 ATAP

Kegiatan ini dilaksanakan pada:
πŸ—“️ Rabu, 14 Oktober 2020
⏰13.00 s/d 15.00


Pemateri dalam kegiatan ini di bagi menjadi 2 sesi yaitu:
Pemateri Sesi 1
1. Wilem Mulder, S.Pd (Fitur Sumber Belajar pada Portal Rumah Belajar)
2. Mu'adz Irmawan, S.Si ( Fitur Wahana Jelajah Angkasa pada Portal Rumah Belajar))
3. Diki Darmawan (Laboratorium Maya Solusi Praktikum Mudah)

Pemateri Sesi 2
1. Tutuk Sediane, S.Pd (Pemanfaatan Kelas Maya dalam Pembelajaran)
2. Ai Hikmawati, M.Pd (Belajar IPA Asyik dengan Edugame di Portal Rumah Belajar)
3. Irfan Hidayat (Fitur Bank Soal pada Portal Rumah Belajar)










Screenshoot Kegiatan NGOPI IPA


Video Rekaman NGOPI IPA

Kegiatan ini di hadiri oleh 85, dan daftar hadirnya ada di link berikut: Daftar Hadir Ngopi IPA

Berdasarkan penilaian dari peserta, feedback untuk kegiatan ini yaitu: 

Umpan Balik Peserta pada NGOPI IPA


4. Webinar Nusantara Berbagi

Webinar Nusantara Berbagi bersama Duta Rumah Belajar serta Sahabat Rumah Belajar dari Bangka Belitung, Riau, Lampung, Jawa Barat, Kalimantan Tengah , dan Papua Barat. Berawal dari pemikiran pembelajaran era pandemi adalah momen dimana kita harus merekonstruksi pemikiran kita tentang esensi dari belajar itu sendiri. Maka Sahabat Rumah Belajar coba membuka diri untuk saling berbagi.

Flyer Kegiatan Nusantara Berbagi


Adapun rincian kegiatan ini yaitu:

πŸŽ™️ Pemateri:
1. Ai Hikmawati, M.Pd SRB Jawa Barat
2. Miokti Yessi, M. Pd SRB Kalimantan Tengah
3. EVO MARDILA, S.Pd., Gr SRB RIAU
4. Fitriyanti, S.Pd. SRB Lampung
5. DIAN PRANATA, S.Pd. I SRB Kepulauan Bangka Belitung
6. Irfan Hidayat M.Pd SRB Jawa Barat

πŸŽ™️ Moderator:
DAT Novitasari, S.Pd SRB Papua Barat

πŸŽ™️ Waktu: 
πŸ—“️ Rabu, 14 Oktober 2020 *
⏰ 18:30* WIB/ *19:30* WITA/ *20:30* WIT







Screenshoot Kegiatan Webinar Nusantara Berbagi

Video Rekaman Webinar Nusantara Berbagi


Dalam kegiatan ini peserta yang hadir sejumlah 56 orang, yaitu: Daftar Hadir Webinar Nusantara

Berdasarkan penilaian peserta kegiatan, umpan balik terhadap kegiatan dan penyaji pada materi adalah sebagai berikut

Umpan balik peserta terhadap acara


Umpan Balik peserta pada Penyaji



5. Sosialisasi Portal Rumah Belajar sebagai Media Pembelajaran Jarak Jauh

Dalam rangka mengoptimalkan kompetensi guru dalam melaksanakan tugasnya mendampingi pembelajaran dengan siswa pada masa pandemi, MGMP IPA Kabupaten Cianjur dan Sahabat Rumah Belajar Jawabarat dari Kabupaten Cianjur mengadakan “Sosialisasi Portal Rumah Belajar sebagai Media Pembelajaran Jarak Jauh” dengan metode daring. Kegiatan ini dilaksanakan pada:

πŸ“ŒHari, Tanggal   :    Jumat, 16 Oktober 2020
πŸ“ŒPukul               : 09.00 s.d 11.00



πŸŽ™️Pemateri :    
- Drs. Himam Haris, M.M.Pd (Kadisdikbud Cianjur)
- Hairun Nissa, M.Pd, M.Kom (Pusdatin Kemendikbud)
- Deni Rohendi, S.Pd, M.Pd DRB Jabar 2019
- Ai Hikmawati, M.Pd
- Irfan Hidayat, M.Pd

Screen Shoot Kegiatan Sosialisasi Portal Rumah Belajar


Dalam kegiatan ini peserta yang hadir rela time sejumlah 18 orang, yaitu: Daftar Hadir Sosialisai Portal Rumah Belajar

Untuk umpan balikdari kegiatan ini dapat diringkas sebagai berikut: (1=  Tidak Baik , 2 = Kurang, 3 = Cukup, 4= Baik 5= Amat Baik)

Kesesuaian materi dengan kebutuhan peserta

Kemudahan materi untuk dapat diterima dan diterapkan 

Kemampuan Narasumber





















Komentar

  1. Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan sangat inspiratif sekali, belajar berinovasi dalam pembelajaran bisa dilakukan tak terbatas jarak dan waktu, bisa saling berbagi dengan rekan2 yang berbeda tempat se-nusantara....mantapzπŸ‘πŸ‘πŸ‘

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Ajar Online IPA SMPN 3 Cianjur